Belajar Python: Mengenal Struktur Data List
Belajar Python: Mengenal Struktur Data List
List adalah struktur data pada python yang mampu menyimpan lebih dari satu data, seperti array.
Pada kesempatan ini, kita akan membahas cara menggunakan list di Python dari yang paling sederhana sampai yang sedikit kompleks.
Apa saja poin-poin yang akan dipelajari?
- Cara Membuat List dan Mengisinya
- Cara Mangambil nilai dari List
- Cara Menambahkan dan Menghapus isi List
- Operasi pada List
- List multi dimensi
Selamat menyimak…
Cara Membuat List di Python
List dapat kita buat seperti membuat variabel biasa, namun nilai variabelnya diisi dengan tanda kurung siku ([]
).
Contoh:
# Membuat List kosong
warna = []
# Membuat list dengan isi 1 item
hobi = ["membaca"]
Apabila list-nya memiliki lebih dari satu isi, maka kita bisa memisahnya dengan tanda koma.
Contoh:
buah = ["jeruk", "apel", "mangga", "duren"]
Jenis data apa saja yang boleh diisi ke dalam List?
list dapat diisi dengan tipe data apa saja, string, integer, float, double, boolean, object, dan sebagainya.
Kita juga bisa mencampur isinya.
Contoh:
laci = ["buku", 21, True, 34.12]
Ada empat jenis tipe data pada list laci
:
"buku"
adalah tipe data string;21
adalah tipe data integer;True
adalah tipe data boolean;- dan
34.12
adalah tipe data float.
Cara Mengambil Nilai dari List
Setelah kita tahu cara membuat dan menyimpan data di dalam List, mari kita coba mengambil datanya.
List sama seperti array, list juga memiliki nomer indeks untuk mengakses data atau isinya.
Komentar
Posting Komentar